Minggu, 03 Januari 2016

SELAMAT TAHUN BARU 2016



Jika ada sesuatu yang sangat berharga, maka itu adalah WAKTU!

Siapapun orangnya, tidak bisa mengulang setiap waktu yang sudah terlewatkan. Tidak peduli seberapa kaya orang itu, seberapa penting jabatannya, seberapa besar kekuasaannya, waktu tidak bisa diajak kompromi. Ia akan terus berjalan. Tidak peduli apakah orang-orang mampu melewatinya
dengan menyenangkan; atau sebaliknya, waktunya berlalu dengan sia-sia. Setiap orang, dimana pun ia berada, hanya memiliki waktu 24 jam dalam sehari. Tidak ada yαηg mendapatkan lebih, tidak bisa membeli atau menukarkan waktu, meski hanya satu menit bahkan satu detik pun. Semua sama. Tidak kurang, dan tidak lebih!

Jika kemudian waktu bisa terulang, tentu kita semua akan melakukan hal-hal yang baik saja.
Memperbaiki kesalahan yang pernah kita lakukan.
Sayangnya, waktu memang tidak pernah bisa terulang.

Karenanya waktu adalah harta tak ternilai, waktu adalah kesempatan, waktu adalah hidup.

Orang yang menghargai waktu, menghargai hidup. Orang yang menyia-nyiakan waktu, menyia-nyiakan hidupnya...


"Kita akan membuka buku.
Yang halamannya kosong.
Kita akan menulis kata-katanya sendiri.
Buku itu disebut kesempatan dan bab pertama adalah Tahun Baru."
(Edith Lovejoy Pierce)






Salam Sejahtera & Sukses Selalu!

Drs. Johanes Budi Walujo
HP: 0811.2332.777
WA: 081.809.271.777
BB: 28C2CEC2 / 52B90B35
Instagram: johanes_budi_walujo
Twitter: @johanesbudi_w
Website: SEMANGAT - Kampus Kehidupan