Pada sesi tanya-jawab di acara training/seminar 'motivasi', saya sering mengajukan pertanyaan:
"APA YANG INGIN ANDA RAIH DALAM 5 TAHUN KE DEPAN?"
Dengan pertanyaan itu, beberapa orang malah balik bertanya:
"APAAA...YAH, PAK???" (mimik muka bingung. He...he...he...)
Kepadanya saya ceritakan demikian...
Seseorang berdiri di pinggir jalan sedang menunggu sebuah taksi. Ketika sebuah taksi lewat dia berteriak, "TAKSIII...!"
Taksi berhenti dekat orang itu, lalu dia masuk ke dalam taksi.
Di dalam taksi, sopir bertanya kepada penumpangnya itu, "BAPAK/IBU TUJUANNYA KEMANA?"
Orang itu hanya mengeluarkan dompet mengambil uang 100 ribuan, lalu menyerahkannya kepada sopir taksi sambil berkata, "INI UNTUK ARGO TAKSINYA, HABISKAN SAJA!"
Di taksi ber-AC itu sebentar dia tertidur, dan tak lama kemudian sopir taksi berkata pelan, "BAPAK/IBU MAAF SAYA BAGUNKAN, ARGONYA SUDAH HABIS!"
Penumpang itu kaget karena dipaksa bangun lalu keluar dari taksi, namun tiba-tiba dia berteriak marah kepada sopir taksi, "HAIII... KENAPA KAMU TURUNKAN SAYA DI KUBURAN?"
Sopir taksi hanya bisa diam, dan berkata dalam hati, SALAH SAYA APA???
Itulah gambaran orang yang tidak punya 'impian hidup', SEPERTI PENUMPANG TAKSI YANG HANYA MENGHABISKAN ARGO!
Apa yang ingin Anda raih di tahun 2017?
Hidup Anda tidak akan pernah berubah hanya dengan diam menunggu!
Masa depan Anda dimulai dari hari ini.
Tentukanlah sejak sekarang!
Baca: SEMANGAT DAN SELALU BERPIKIR POSITIF
Salam Sejahtera & Sukses Selalu!
Drs. Johanes Budi Walujo
HP: 0811.2332.777
WA: 081.809.271.777
BB: 28C2CEC2 / 52B90B35
Facebook: Johanes Budi Walujo
Instagram: johanes_budi_walujo
Twitter: @johanesbudi_w
Email: johanesbudiwalujo@gmail.com
Website: SEMANGAT - Kampus Kehidupan